Monday, April 02, 2018

Contoh SK Tim Assesor Penilaian Kinerja Guru (PKG)

Berikut ini kami bagikan salah satu Contoh SK Tim Assesor Penilaian Kinerja Guru (PKG) dalam Format Word (Docx-Docs) yang bisa dijadikan referensi dalam pembuat Surat Keputusan yang baik dan benar.


Contoh SK Tim Assesor Penilaian Kinerja Guru (PKG)

Sebelum melaksanakan Penilaian Kinerja Guru (PKG) disekolah tentulah harus dibuatkan TIM penilai. Karena memang itulah suatu keharusan yang biasa dilakukan sekolah. Adapun Tim Assesor ini terdiri dari Guru Senior atau yang diangap sudah lama makan asam garam pengalaman di Dunia Pendidikan terutama dalam mata pelajarannya.

Kami uraikan sebagai berikut, silahkan disimak.!!

KEPUTUSAN
KEPALA SEKOLAH SMP NEGERI 3 .......................
NOMOR : 800/87-SMP

TENTANG

TIM ASSESOR PENILAIAN KINERJA GURU (PKG)
SEMESTER I TAHUN .......................
KEPALA SEKOLAH SMP NEGERI 3 .......................

Menimbang :

  1. Bahwa dalam rangka melaksanakan Peraturan Bersama Menteri Pendidikan Nasional dan Badan Kepegawaian Negara Nomor 03/V/PB/2010 dan Nomor 14 Tahun 2010 tentang Petunjuk Pelaksanaan Jabatan Fungsional Guru dan Angka Kreditnya, perlu dibentuk tim Assesor Penilaian Kinerja Guru (PKG) SMP Negeri 3 .......................;
  2. Bahwa pembentukan tim tersebut perluditetapkan dengan Surat Keputusan Kepala SMP Negeri 3 .......................;
Mengingat :
  1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional;
  2. Undang-UndangNomor 14 Tahun 2005 tentang Guru danDosen;
  3. PeraturanPemerintahNomor 74 tahun 2008 tentang Guru;
  4. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 16 Tahun 2007 tentang Standar Kualifikasi Akademik dan Kompetensi Guru;
  5. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 27 Tahun 2008 tentang Standar Kualifikasi dan Kompetensi Konselor;
  6. Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 16 Tahun 2009 tentang Jabatan Fungsional Guru dan Angka Kreditnya;
  7. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 28 Tahun 2010 tentang Penugasan Guru sebagai Kepala Sekolah/Madrasah;
  8. Peraturan Bersama Menteri Pendidikan Nasional dan Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor 14 Tahun 2010 dan Nomor 03/V/PB/2010 tentang Petunjuk Pelaksanaan   Jabatan Fungsional Guru dan Angka Kreditnya;
  9. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor  35 tahun 2010 tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Jabatan Fungsional Guru dan Angka Kreditnya;
  10. Surat Edaran Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nomor: 21014/J/LL/2014 Tanggal 3 September 2016 Tentang Pelaksanaan Penilaian Kinerja Guru (PKG) .......................;
Memperhatikan : 

  • Hasil Rapat Dewan Guru tanggal .....September ........................ tentang Pembentukan Tim Assesor Penilaian Kinerja Guru (PKG) SMP Negeri 3 .......................Tahun ........................
Menetapkan:

PERTAMA : Nama-nama Tim Assesor Penilaian Kinerja Guru (PKG) SMP Negeri 3 ........................Tahun ........................dan guru yang dinilai sebagaimana yang tersebut dalam lampiran keputusan ini.

KEDUA : Assesor segera menyusun program kerja dan jadwal pelaksanaan kegiatan  penilaian kinerja guru.

KETIGA : Setelah melaksanakan tugas segera melaporkan hasilnya secara tertulis kepada Kepala Sekolah.

KEEMPAT : Segala biaya yang timbul akibat pelaksanaan keputusan ini dibebankan pada anggaran yang sesuai.

KELIMA : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila terdapat kekeliruan dalam keputusan ini akan diadakan perbaikan sebagaimana mestinya;


Untuk kedepannya kami akan melengkapi semua kebutuhan contoh-contoh SK yang biasanya dikeluarkan di Sekolah untuk keperluan kegiatan seperti biasanya. Jadi jangan lupa untuk terus berkunjung ke Wikipedia Pendidikan ya...

Silahkan bagi yang membutuhkan bisa dengan mudah mendapatkannya melalui link dibawah ini :


EmoticonEmoticon